Andri Agustina, S.Pd
Peraih Penghargaan ITSF
Kalian taukah siapa
Andri Agustina? ehmm bapak ganteng yang satu ini yaitu alumni Pendidikan Kimia
UIN Bandung angkatan tahun 2005 loohh. Beliau pernah menjabat menjadi staf di
prodi pendidikan kimia tetapi sekarang sudah pindah dan mengajar di MAN Jampang
Tengah Purabaya tepatnya di Kab. Sukabumi.
Naahh baru-baru ini beliau meraih prestasi yaitu
mendapat penghargaan dari ITSF. Apa itu ITSF? ITSF atau Indonesia Toray Science
Foundation adalah grup perusahaan asal Jepang yang berada di Indonesia. Salah
satu program yang dicanangkannya yaitu peduli terhadap perkembangan sains dan
teknologi. Mereka memberikan penghargaan diantaranya: Science Teknologi Awards,
Science Research Grant dan Science Education Awards. Kegiatan ini terbuka untuk umum
bisa guru, dosen, peneliti dan juga mahasiswa.Kalian
tahukah di bidang apa beliau mendapatkan penghargaan? Beliau ini mendapatkan
penghargaan atas karya tulis ilmiahnya di bidanng Science Education Awards.Karya
tulis ilmiah yangdibuatnya itu berjudul “Pembuatan Media Animasi Ikatan Kimia.”
Wawww hebat yaaa!!
Kalian tahu bagaimana caranya beliau bisa
mendapatkan penghargaan tersebut? Jadi gini, “Sebelumnya saya telah membuat
sebuah karya tulis ilmiah dan karya tulis ilmiah tersebut dikirimkan pada bulan
september 2013. karya yang diterima ITSF itu ada 60 KTI, diseleksi dan
dipanggil ke Jakarta hanya 15 KTI untuk presentasi bulan November 2013.
Pemenang diumumkan bulan Desember dan terpilih 10 orang untuk menerima penghargaan.
Lalu penyerahan penghargaan tgl 12 Februari 2014 di Hotel Sangri-la Jakarta
diserahkan langsung oleh Menristek Bapak Gusti Mohammad Hatta.” tuturnya.
Di akhir-akhir obrolan kami tak lupa juga beliau
memberikan pesan-pesannya bagi kita semua. Begini katanya “Belajar yang
semangat, jangan menyerah dengan keadaan. Saya yakin adik-adik mahasiswa prodi
pendidikan kimia bisa mendapatkan yang lebih dari yang saya raih, OK!”. (sifa N-pers)
0 komentar:
Posting Komentar